Senin, 07 Januari 2008

Perkembangan TI abad ke 20

Perkembangan it abad ke 20 menjadi pendorong umat manusia dalam percepatan pembangunan, Apa saja pendorong utama perkembangan IT abad ke 20 :

1. Data / informasi menjadi sumber daya yang penting.
Setiap manusia membutuhkan informasi yang cepat dan akurat baik mengenai kehidupan sehari-hari maupun bidang-bidang lainnya, inilah dasar mengapa teknologi perlu untuk dikembangkan secara cepat. Manusia yang haus akan informasi akan selalu mengikuti berbagai informasi, oleh sebab itu informasi menjadi sumber daya yang penting bagi berbagai orang.
2. Percepatan dalam IPTEK.
Ilmu pengetahuan dan teknologi (Iptek) menjadi kebutuhan yang mutlak, harus ada untuk mendorong percepatan pembangunan. Karena dengan iptek tuntutan hidup manusia serta kemampuan mengejar ketinggalan dari bangsa lain dalam pembangunan dapat diatasi dengan mudah, efektif dan efisien.

3. Kesulitan yang dihadapi umat manusia.
Kesulitan-kesulitan yang dihadapi manusia dalam melaksanakan berbagai kegiatan akhirnya memacu umat manusia untuk mengembangkan teknologi. Untuk itu diperlukan teknologi yang mampu mempermudah dan mempercepat aktivitas manusia agar dapat menghemat waktu dan pekerjan manusia lebih efisien .

Tidak ada komentar: